Tips Memotret Sunset dan Sunrise

Foto sunset ataupun sunrise sering menjadi daya tarik tersendiri bagi kebanyakan orang terutama bagi para pecinta alam. Apalagi bagi para penggemar fotografi, tentu menjadi tantangan tersendiri untuk mendapatkan kedua teknik tersebut. Jika Anda sudah pernah mengambil gambar dengan menggunakan teknik sunrise atau sunset namun belum terlalu puas, silahkan mencoba beberapa tips berikut ini.
Tips Memotret Sunset dan Sunrise

Tips Memotret Sunset dan Sunrise

Melakukan Persiapan dengan Baik
Sunset dan juga sunrise akan berlangsung sangat cepat dalam hitungan waktu setengah jam saja. Jika Anda telat sedikit, maka Anda akan melewatkan momen indah tersebut. Nah untuk tips yang satu ini cukup mudah yaitu dengan cara datang lebih awal ke lokasi entah itu pengambilan gambar sunset atau juga sunrise. Pastikan juga perlengkapan seperti kamera, lensa, dan tripod sudah terbawa. Selain itu bawa pula aksesoris kamera lainnya. Sehingga ketika sudah sampai di lokasi tinggal mengambil gambar dengan mengatur komposisi yang pas.
Jangan Terpaku hanya Wide Angle Saja
Tips memotret sunset dan sunrise berikutnya adalah jangan terpaku pada Wide Angel saja. Memotret sunrise dan juga sunset dapat menggunakan lensa yang memiliki sudut lebar atau juga wide angle. Hal tersebut memang sudah biasa, namun sebaiknya Anda jangan terpaku dengan menggunakan lensa wide angle. Jika Anda memiliki lensa tele, mencoba untuk menggunakannya.
Mengoptimalkan Siluet
Siluet akan menjadi daya tarik tersendiri pada foto sunrise dan juga sunset. Dengan adanya siluet maka hasil akan jauh lebih indah dan menarik perhatian bagi yang melihatnya. Untuk menghasilkan foto dengan siluet maka Anda harus pandai dalam mengatur komposisi seperti shuterspeed, iso, dan juga aperture. Coba berikan efek siluet pada foto sunset atau sunrise Anda. 
Membawa Tripod
Membawa dan menggunakan alat bantu pada kamera seperti tripod juga dapat membantu dalam pengambilan gambar sunset dan juga sunrise. Penggunaan tripod akan membuat pengambilan gambar Anda stabil dan tidak bergoyang. Jangan lupa juga menggunakan fitur timer yang ada di kamera. Fitur ini biasanya tersedia pada kamera dengan berbagai merk.
Menggunakan Manual Focus
Sunset dan juga sunrise memiliki kualitas cahaya yang ekstrim, hal ini akan membuat kamera akan kesulitan dalam menemukan fokus ketika Anda menggunakan auto fokus. Oleh karena itu untuk mengatasi hal tersebut sebaiknya Anda menggunakan fitur manual fokus untuk menemukan titik fokus yang baik. Keuntungan lain dengan menggunakan manual adalah kemampuan Anda dalam memotret lebih terasah.
Menggunakan Spot Metering
Di dalam pengambilan gambar sunset dan juga sunrise Anda harus mendapatkan eksposur yang bagus dan juga tepat. Oleh karena itu Anda bisa menggunakan mode metering spot bagi Anda yang memiliki dan menggunakan kamera DSLR dan juga prosumer. Selain itu Anda juga bisa menggunakan mode sunset ataupun sunrise pada kamera saku untuk pemula. Untuk cara ini Anda harus benar memahami mengenai mode pengoprasian pada kamera yang Anda gunakan.
Itulah beberapa tips memotret sunset dan sunrise yang dapat Anda jadikan referensi dalam pengambilan gambar. Yang diperlukan adalah rajin berlatih dan memotret bagi Anda yang hobi fotografi.




sumber

0 komentar:

Posting Komentar

sealkazzsoftware.blogspot.com resepkuekeringku.com